4 Fungsi Katup Pangkal Tenggorokan pada Lidah

Katup pangkal tenggorokan juga disebut dengan epiglottis yang berada di pangkal tenggorokan. Katup pangkal tenggorokan ini tersusun dari anatomi tulang rawan yang berada di bagian belakang bagian bagian lidah serta terletak di bagian depan laring atau kotak suara (dinamakan kotak suara karena di dalamnya terdapat pita suara yang membuat dapat bersuara). Bentuk dari katup pangkal tenggorokan ini hampir menyerupai seperti daun. Bagian ini menempel pada batang tenggorokan hingga pada bagian posterior hingga pada ujung tulang tiroid

Untuk pembahasan kali ini, kita akan menjelaskan mengenai fungsi katup pangkal tenggorokan. Berikut adalah penjelasannya :

  1. Katup pangkal tenggorokan atau epilogtis ini memiliki fungsi sebagai penutup otomatis saat tubuh menelan makanan dan minuman, jadi ketika tubuh menelah katup pangkal tenggorokan akan terbuka secara otomatis karena di dalamnya terdapat jaringan yang sudah terkoordinasi dengan baik dengan bagian bagian otak.
  2. Ketika tubuh selesai menelan makanan dan minuman katup pangkal tenggorokan akan menutup kembali sehingga tenggorokan tidak akan dimasuki oleh benda asing lainnya yang masuk dalam tenggorokan.
  3. Fungsi lainnya dari katup pangkal tenggorokan adalah juga bermanfaat bagi bagian lainnya seperti laring atau kotak suara. Gaya yang dihasilkan dari pergerakan epilogtis atau katup pangkal tenggorokan mampu membantu kinerja laring. Gerakan ini dilakukan secara ektrinsik dan intrinsik sehingga membuat laring bekerja lebih optimal sehingga dapat membuat suara yang normal. Pada saat yang normal, katup pangkal tenggorokan berada di posisi berdiri. Posisi ini sangat berguna sebagai aliran udara yang masuk dalam bagian laring kemudian ke trakea dan pada akhirnya akan menuju organ paru-paru.
  4. Epilogtis atau katup pangkal tenggorokan memiliki fungsi yang sangat penting karena mekanisme kerjanya bisa membuat organ tubuh lainnya terbantu seperti pada sistem alat alat pernafasan dan pada sistem pencernaan. Jika bagian katup pangkal tenggorokan ini tidak menutup kembali maka akan tubuh akan tersedak.

Cara kerja katup pangkal tenggorokan

Di dalam katup pangkal tenggorokan terdapat dua set otot yaitu intrinsik dan ekstrinsik. Dua set otot ini merupakan tanggung jawab pada gerakan laring atau kotak suara. Pada bagian set otot intsrinsik berfungsi sebagai pengendali pita suara saat berbicara. Sedangkan bagian set otot lainnya yaitu eksintrik memiliki fungsi sebagai pengendali struktur kotak suara (laring) dan lipatan-lipatan epilogtis.

Pada saat kegiatan mengunyah makanan dilakukan maka makanan ini akan mencapai tenggorokan dan otot set ekstintrik akan bekerja sebagai penahan laring supaya makanan yang dikunyah tidak masuk ke dalamnya. Jika makanan yang sedang diunyah masuk dalam laring akan terjadi apa yang dinamakan dengan tersedak. Namun setelah makanan ditelan katup akan tertutup dan berdiri sehingga makanan akan masuk dalam tenggorokan bukan dalam laring. Karena adanya katup pangkal tenggorokan inilah proses sistem pernafasan dan sistem pencernaan berjalan dengan lancar. (baca : enzim pencernaan manusia)

Gangguan pada katup pangkal tenggorokan

Epilogtis atau katup pangkal tenggorokan ini juga kerap kali mengalami gangguan berupa peradangan atau bengkak. Penyebab hal ini biasanya dikarenakan oleh bakteri haemophilus influenza dengan tipe b. namun penyakit pada bagian epilogtis ini juga bisa disebabkan oleh jenis virus atau bakteri lainnya atau juga bisa disebabkan oleh cedera. Perokok juga berkesempatan besar untuk mengalami jenis penyakit ini. jika terjadi gangguan di bagian katup pangkal tenggorokan maka akan bisa membuat udara yang masuk ke paru-paru terganggu sehingga anda bisa mendapatkan sesak nafas. Seperti yang diketahui bahwa udara merupakan salah satu zat yang sangat penting karena semua jaringan tubuh sangat membutuhkan oksigen.

Gejala gangguan pada katup pangkal tenggorokan

Gejala orang yang mengalami gangguan pada katup pangkal tenggorokan ini bisa dirasakan jika orang tersebut mengalami sakit saat bernafas atau menelan. Biasanya pada orang dewasa mutasi bakterinya berlangsung lebih lama dibandingkan yang dialami oleh anak-anak. Gejala lainnya yang akan dirasakan adalah rasa sakit pada bagian tenggorokan dan produksi air liur berlebihan di dalam mulut. Suara penderita juga akan menjadi serak diikuti dengan demam tinggi serta suara pernafasan menjadi bunyi seperi pada penyakit asma.

Perawatan katup pangkal tenggorokan

Jika anda mengalami gejala gangguan pada katup pangkal tenggorokan sebaiknya segera periksakan diri anda ke dokter terdeket secepat mungkin. Hal ini terutama dilakukan jika anak-anak yang menderita karena jika dibiarkan akan menjadi lebih buruk lagi bahkan fatal. Pada pasien yang menderita gangguan pada katup pangkal tenggorokan akan diberikan oksigen hingga pada pangkal tenggorokan supaya paru-paru tetap mendapatkan asupan oksigen dengan baik.

Selain itu alternatif lainnya adalah dengan menggunakan cairan yang diberikan melalui selang infus. Selang infus ini akan memberikan cairan khusus pada tubuh sehingga peradangan atau pembengkakan pada bagian katup pangkal tenggorokan dapat disembuhkan. Bakteri penyebab gangguan katup pangkal tenggorokan (HB1) sejak tahun 1990 sudah tersedia vaksinnya sehingga pencegahannya bisa dilakukan sejak dini.