Categories: Biologi Dasar

Asupan Makanan Untuk Meningkatkan Hormon Pembakar Lemak

Memiliki tubuh yang ideal dan juga menawan atau yang sering disebut dengan body “ gitar spayol “  tentunya adalah bentuk tubuh yang tentunya diidamkan oleh semua kaum wanita. Setuju ya sobat? Banyak cara yang kaum wanita sudah lakukan untuk mendaptkan body yang tadi mereka inginkan, mulai dari diet, olahraga, namun sering kali bentuk tubuh belum juga sesuai dengan yang kita inginkan, sehingga tidak jarang membuat kita merasa kesal dan kecewa dengan hasil yang ada, dan pada akhirnya menghentikan kebiasaan tersebut dan kembali lagi ke awal yakni makan yang tidak beraturan.

Berbicara mengenai pembakaran lemak, tentu saja orang sering kali berpikir dan berpegang pada teori kalori, yang artinya kalori yang masuk harus lebih sedikit dari kalori yang masuk. Padahal sobat, proses pembakaran lemak tak sesederhana itu, ada hormon yang berperan penting dalam proses pembakaran lemak tersebut. Hormon tersebut juga tentunya didukung oleh asupan makanan yang anda konsumsi, artinya makanan yang anda konsumsi pun ada hubungannya dengan cepat atau tidaknya lemak tersebut dibakar dalam tubuh anda.

Berikut ini adalah beberap asupan  makanan untuk meningkatkan hormon pembakar lemak yang bisa anda jadikan sebagai refrensi. Yuk sobat, langsung saja kita simak ulasan berikut ini.

1. Makanan Berserat dan Daging Rendah Lemak

Yang pertama makanan berserat dan daging rendah lemak sangat baik untuk menghasilkan hormon Ghrerin. Hormon ghrerin nantinya merupakan hormon yang bertanggung jawab atas lapar yang anda rasakan. Selain makanan yang berserat dan daging rendah lemak tersebut baik untuk menahan rasa lapar anda, maka makanan ini juga memprosuksi hormon ghrelin tersebut, sehingga proses pembakaran lemak dalam tubuh anda lebih cepat dari yang biasanya.

2. Produk Susu Rendah Lemak

Yang kedua adalah produk susu rendah lemak. Seperti yang sudah kita ketahui bersama sobat, produk susu rendah lemak ini memiliki kandungan kalsium yang tinggi dan memerankan peran penting dalam regulasi metabolisme energi. Makanan atau minuman yang terbuat dari produk susu rendah lemak tersebut sobat, mengandung hormon kalsitriol yang berperan untuk memicu pelepasan atau pembakaran lemak dalam tubuh anda. Sebaliknya sobat, jika tubuh anda kekurangan hormon kalsitriol akan merangsang penimbunan lemak sehingga anda akan mengalami kegemukan oleh karena penimbunan lemak tersebut.

3. Makanan yang Mengandung Cabai

Yang ketiga adalah makanan yang mengandung cabai ( makanan pedas ). Sebenarnya sobat, jika anda mengonsumsi makanana yang mengandung banak cabai tersebut baik untuk metabolisme dalam tubuh anda. Hal ini dikarenakan cabai merah dan cabai hijau tersebut mengandung capsaisin, yaitu gizi yang memberikan rasa pedas yang akan membantu tubuh anda membakar kalori jauh lebuh banyak setelah anda selesai makan makanan pedas tersebut. Selain itu hormon manusia dalam tubuh anda juga akan merespon hal tersebut sehingga pembakaran lemak dalam tubuh anda akan semakin cepat.

4. Green Tea

Yang keempat adalah makanan atau minuman yang mengandung green tea. Senyawa aktif yang terdaat pada prodak yang mengandung green tea juga bagus untuk metabolisme tubuh anda dan juga memicu hormon untuk aktif dalam proses pembakaran lemak dalam tubuh.

Semoga  ulasan di atas bisa bermanfaat bagi anda yang sudah berkunjung dan membaca artikel ini dan tentunya bisa menambah wawasan anda. Sampai jumpa di artikel yang selanjutnya. Terima kasih sudah berkunjung dan meluangkan waktu untuk membaca artikel kali ini. Salam hangat selalu dari penulis.

Recent Posts

Pemupukan Anorganik dan Penjelasannya

Definisi dari pupuk ialah bahan yang dijadikan sebagai penambah pada sebuah media tanam untuk membantu…

5 years ago

Pemupukan Organik dan Penjelasannya

Pupuk berbahan organik menjadi satu-satunya input yang bisa diberikan ke dalam lahan sawah. Konsentrasi nutrisi…

5 years ago

Manfaat Penerapan Bioteknologi

Sebelum membahas tentang manfaat Bioteknologi, ada baiknya kita paham duluapa itu Bioteknologi. Secara umum Bioteknologi…

5 years ago

Dampak Red Tide Bagi Biota Laut

Definisi dari red tide merupakan kejadian yang terjadi secara alami pada air laut yang mengalami…

5 years ago

Dampak Red Tide Bagi Manusia

Definisi dari red tide ialah fenomena dimana ditemukan perkembangan jumlah fitoplankton yang sangat drastis berkali…

5 years ago

LGBT dari Sudut Pandang Biologi

Dr Roslan Yusni Hasan atau Ryu Hasan selaku pakar neurologi mengatakan, dalam menjawab mengenai LGBT…

5 years ago