Secara umum, mata manusia tidak didesain untuk dapat melihat benda dengan berbagai ukuran. Kita tidak bisa melihat benda berukuran kecil atau mikro seperti bakteri, virus, dan struktur jaringan daun dengan kasat mata. Diperlukan alat bantu khusus untuk melihat benda berukuran mikro yang disebut dengan mikroskop.
Sesuai dengan namanya, mikroskop berasal dari bahasa Latin yaitu micro yang berarti kecil dan scopium yang berarti penglihatan. Mikroskop pertama kali diperkenalkan oleh Robert Hooke dari Inggris pada tahun 1665 ketika ia mengamati sel-sel dari pohon ek. Ada juga yang berpendapat bahwa Antony van Leuvenhoek dari Belanda yang sedang meneliti sel gabus. Lantas bagaimanakah cara menggunakan mikroskop?
Baca juga:
Cara Menggunakan Mikroskop
Berikut ini adalah penjelasan tentang cara menggunakan mikroskop untuk membuat pengamatan terhadap suatu objek benda:
Cermin merupakan salah satu bagian utama dari mikroskop yang berguna sebagai penerima dan pemantul cahaya untuk seterusnya diarahkan ke objek dengan bantuan kondensor.
Dalam mikroskop, lensa okuler berguna untuk memperbesar bayangan. Bayangan yang dihasilkan berasal dari lensa objektif. Lensa okuler dapat memperbesar bayangan dengan ukuran 4 – 25 kali. Lensa ini terletak pada ujung atas tabung mikroskop.
Lensa objektif terletak paling dekat dengan preparat dan berfungsi untuk membentuk bayangan pertama. Lensa ini dapat memperbesar objek dengan ukuran 10x, 40x, dan 100x sehingga menentukan struktur dan bagian renik yang terlihat pada bayangan akhir. Agar memperoleh bayangan benda yang jelas, pengamat disarankan mengoles minyak emersi terlebih dulu pada lensa objektif sebelum digunakan. Daya pisah spesimen pada lensa objektif diukur dengan nilai apertura (NA).
Layaknya kaki pada manusia, kaki mikroskop berguna untuk menyangga dan memperkuat kedudukan mikroskop. Terdapat lengan dan sejenis engsel yang melekat erat pada kaki mikroskop.
Sama seperti pupil pada mata (baca juga: cara kerja mata), bagian ini berfungsi untuk mengatur jumlah cahaya yang masuk dan mengenai preparat (objek benda).
Lengan pada mikroskop digunakan pengamat sebagai pegangan pada saat ingin mengangkat atau memindahkan mikroskop.
Tabung mikroskop ini berguna sebagai penghubung antara lensa objektif dan lensa okuler pada mikroskop.
Mengatur perbesaran lensa objektif merupakan bagian fungsi dari bagian ini.
Mikrometer biasa disebut juga dengan pemutar halus. Mikrometer berguna menaikturunkan tabung dengan lambat agar mendapat gambaran preparat yang jelas.
Berlawanan dengan mikrometer, bagian yang biasa disebut juga dengan pemutar kasar ini dapat menaikturunkan tabung dengan cepat dengan tujuan yang sama, yaitu menghasilkan gambaran preparat yang jelas.
Kondensor terdiri atas lensa gabungan yang dapat diputar untuk mengumpulkan cahaya yang dipusatkan ke objek akibat dipantulkan dari cermin.
Seperti namanya, meja ini berfungsi untuk meletakkan objek benda yang akan diamati atau yang disebut dengan preparat. Preparat diletakkan di meja dengan bantuan penjepit. Pada beberapa jenis mikroskop, kedudukan meja preparat ini dapat diatur ketinggiannya.
Mikroskop bukanlah barang yang murah sehingga dibutuhkan perawatan dan penanganan khusus agar alat ini dapat digunakan dalam jangka waktu lama. Ada beberapa hal yang harus diperhatikan dalam penggunaan mikroskop, yaitu:
Demikianlah penjesalan mengenai cara menggunakan mikroskop. Mikroskop adalah salah satu peralatan utama yang digunakan dalam sebuah laboratorium. Mikroskop memiliki peranan yang cukup penting dalam dunia penelitian, khususnya mikroorganisme. Oleh karena itu, gunakanlah mikroskop secara hati – hati, teliti, dan sebaik mungkin.
Definisi dari pupuk ialah bahan yang dijadikan sebagai penambah pada sebuah media tanam untuk membantu…
Pupuk berbahan organik menjadi satu-satunya input yang bisa diberikan ke dalam lahan sawah. Konsentrasi nutrisi…
Sebelum membahas tentang manfaat Bioteknologi, ada baiknya kita paham duluapa itu Bioteknologi. Secara umum Bioteknologi…
Definisi dari red tide merupakan kejadian yang terjadi secara alami pada air laut yang mengalami…
Definisi dari red tide ialah fenomena dimana ditemukan perkembangan jumlah fitoplankton yang sangat drastis berkali…
Dr Roslan Yusni Hasan atau Ryu Hasan selaku pakar neurologi mengatakan, dalam menjawab mengenai LGBT…