Apakah daun akan tahu kapan akan meranggas? Apakah bagian bagian bunga akan tahu kapan ia akan mekar? Apakah buah akan tahu kapan ia akan tumbuh? Bagaimana tanaman bisa tahu kapan buah dalam keadaan mentah, kemudian menjadi masak, sampai ia membusuk? Apakah tanaman memiliki akal dan pikiran untuk mengerti kapan waktu yang tepat buah durian jatuh ke tanah? Tentu saja tidak. Lalu bagaimana bisa tanaman memperkirakan semua hal tersebut terjadi? Tentu saja ada sistem dalam tubuhnya yang mengatur semua hal tersebut.
Siapakah yang paling berperan di sini? Jawabannya adalah hormon dalam tumbuhan. Keberadaan hormon pada tumbuhan ini mampu mengirimkan sinyal sinyal elektrik yang akan di kirimkan pada sistem. Sehingga tumbuhan tahu dan bisa memperkirakan apa yang harus di kerjakan, apa yang harus dip roses, apa yang harus di ilah terlebih dahulu.
Peran hormon pada tumbuhan
Layaknya manusia, baik tumbuhan juga memerlukan hormone untuk bertahan hidup. Meskipun tifak terlalu krusial, keberadaan hormone secara nyata juga tetap di perlukan. Hal ini sangat membantu dalam perkembangan dan pertumbuhan menjadi tanaman yang baik dan berkualitas. Tumbuhan dengan keberadaan hormone yang baik dan cukup, akan tumbuh dan berkembang menjadi tanaman yang unggul dan bagus.
Meskipun tubuh tumbuhan secara nyata tidak bisa bergerak, namun sebenarnya ia bisa merespon lingkungan yang ada di sekitarnya. Tanaman bisa merasakan gravitasi bumi, bisa merasakan panas cahaya matahari, bisa merasakan sentuhan manusia (pada tanaman putri malu yang ketika di sentuh langsung menguncup), bisa paham dan mengerti perubahan musim serta tahun yang sudah berlalu. Meskipun kita tidak tahu, tapi coba anda belah batang tubuh tanaman yang tinggi, pasti akan terlihat lingkaran tahun atau annual yang berubah ubah warnanya sesuai dengan musim.
Ada beberapa jenis hormon yang di miliki oleh tumbuhan, berikut adalah penjelasan dari jenis hormon pada tumbuhan :
Hormon yang di namakan auksin ini memiliki beberapa kelebihan. Fungsi hormon auksin yang utama adalah membuat tanaman semakin berkembang dengan baik dan tumbuh menjadi berkualitas. Beberapa manfaatnya adalah :
1. Merangsang pembelahan sel – Jika tanaman yang hanya memiliki tingkat hormone auksin yang rendah, akan cenderung memiliki pertumbuhan yang lambat, seperti lama untuk berbunga ataupun berbuah. Hal ini di sebabkan karena dinding sel pada tumbuhan yang ada di dalam tumbuhan lama untuk membelah dan terbentuk diferensiasi.
2. Memacu pemanjangan titik sel tumbuh batang – Hormone auksin juga memiliki kelebihan dalam membantu tanaman agar bisa tumbuh semakin panjang. Dengan begitu pertumbuhannya baik, apalagi dalam rangka pembentukan buah dan bunga cepat. Sayangnya jika pertumbuhan titik sel batang cepat, akan mengalami hambatan dalam pemanjangan titik sel akar
3. Membantu dorminasi apical – Keberadaan hormone auksin membantu peristiwa dorminasi apical atau masa tidur. Namun terjadi sebaliknya pada bagian lateral malah terjadi hambatan dorminasi. Membantu proses Pertenokarpi. Merupakan suatu gejala yang terjadi karena terbentuknya buah tanpa melalui proses yang di sebut dengan pembuahan. Sehingga terjadi pembuahan dari inti sel telur secara generative. Keadaan ini juga menjadi pemicu untuk terbentuknya buah. Hormone ini akan secara alami di bentuk oleh bunga. Beberapa tanaman yang mengalami masa partenokarpi adalah pisang, mentimun, terong, nanas, pir, sukun, beberapa jenis jambu jambuan, serta beberapa tanaman yang sengaja di budidaya. Bahkan hasil dari semangka yang bisa tumbuh tanpa adanya biji di dalamnya (semangka tanpa biji) juga merupakan produk dari partenokarpi.
4. Menggugurkan daun – Hormone auksin juga membantu dalam rangka menggugurkan daun dedaunan. Salah satunya yang terjadi pada tanaman tertentu yang memang sengaja menggugurkan daunnya untuk mengurangi penguapan. (baca : fungsi daun pada tumbuhan)
5. Membantu peristiwa fototropisme – Peristiwa fototropisme menyebabkan batang tanaman yang berdiri memiliki condong kearah sinar matahari langsung.
Merupakan hormon yang bekerja dalam tanaman yang banyak memberikan manfaat. Di namakan dengan hormon sitokinin karena fungsi hormon sitokinin sangat aktif berperan dalam proses pembelahan sel atau di sebut juga dengan sitokinesis. Pertama kali di temukan dalam buah kina. Apa sajakah manfaat dari hormone ini? Simak ulasannya :
1. Menunda pengguguran daun – Hal ini terjadi sebaliknya dari kelebihan dan manfaat hormone auksin. Pada jenis hormone ini malah berusaha untuk memperkuat keberadaan daun sehingga proses penggugurannya tertunda
2. Merangsang pembelahan sel – Sama seperti kelebihan hormone auksin tadi, bahwa hormone sitokinin juga berguna untuk membantu merangsang dalam pembelahan sel. Hal ini membantu tanaman untuk segera melakukan diferensiasi.
3. Menghambat proses tanaman menjadi tua – Ini menjadi keinginan semua pohon pohon yang ada, yakni tumbuh dan berkembang tapi tidak segera tua. Sebab tanaman yang seperti ini banyak di butuhkan oleh oramg orang sekitar.
4. Mengatur pertumbuhan bunga dan buah – Hormone sitokinin ini bekerja penuh dalam pengaturan buah dan bunga. Seperti kapan sebaiknya bunnga itu mekar, kapan kuncup, serta kapan hasil cadangan makanan masuk ke dalam bakal buah. Semuanya sudah di atur dalam perkembangan yang di bantu oleh keberadaan hormone sitokinin
Beberapa sumber menyebutkan bahwa hormone ini berfungsi sinergis dengan hormone auksin. Biasanya di kenal sebagai hormone yang memiliki fungsi hormon giberelin yang menyebabkan tanaman menjadi raksasa. Apa sajakah manfaat dari hormone ini? Check it out :
1. Membantu merangsang antara buah dan bunga – Dalam membantu pengaturan di sini adalah ikut merangsang pembentukan biji, buah, bunga, serbuk sari serta enzim amylase yang berguna untuk pertumbuhan.
2. Merangsang pertumbuhan embrio – Adanya hormone auksin ini membantu agar bakal tanaman cepat tumbuh. Atau dengan kata lain ikut memacu perangsangan embrio atau calon tanaman baru
3. Memacu pertumbuhan – Hormone sitokinin juga membantu agar pertumbuhan tanaman ini lebih cepat dari biasanya. Agar sel nya segera terdiferensiasi membantu organ tanaman yang lebih spesifik kerjanya
4. Membantu pertumbuhan tanaman menjadi besar – Banyak yang menyebutkan bahwa keberadaan hormone ini menjadkan tanaman tumbuh seperti raksasa. Maka beberapa tanaman yang kerdil atau memiliki pertumbuhan lambat dan berbeda dengan tanaman pada umumnya, akan di bantu dengan pemberian hormone giberelin. Supaya tinggi tanmanannya sama dengan yang lain.
5. Membantu pertumbuhan buah tanpa melakukan fertilisasi – Keistimewaan dari hormone ini adalah jika memiliki tingkat normal kandungan hormone giberelin mampu membantu pertumbuhan buah tanpda fertilisasi atau pembuahan. Sehingga buah bisa terbentuk lebih cepat dari biasanya
6. Menghambat proses pembentukan biji – Dalam hormone giberelin juga mampu menghambat proses pembentukan biji. Contoh nyatanya adalah buah semangka yang bisa tumbuh dan berkembang tanpa biji. Yakni dengan meningkatkan kualitas hormone giberelin yang bisa membantu menghambat pembentukan biji.
7. Memecah masa dorminasi tunas – Pada beberapa tumbuhan yang memiliki kandungan hormone auksin yang berlebihan, akan membuat dormansi tunas apical. Nah sedangkan fungsi dari hormone giberelin di sini adalah membantu untuk memecah atau menggagalkan masa dormansi tersebut. Di namakan masa dormansi adalah masa di mana tanaman berhenti untuk tumbuh. Hal ini terjadi karena adanya rangsangan dari luar lingkungan yang mana tidak bisa mendukung adanya pertumbuhan normal. Keadaan dormansi ini juga menjadi suatu reaksi yang terjadi karena keadaan fisik, keadaan mekanik, maupun secara kimiawi.
Apakah anda pernah memakan buah yang matangnya karena di paksa? Jadi rasanya sedikit aneh. Seperti belum waktunya masak, namun sudah di masakkan. Nah inilah ulah dari fungsi hormon etilen.
Berikut adalah manfaat dari hormon gas etilen :
1. Membantu proses pematangan buah – Dalam mematangkan buah secara buatan, bisa menggunakan gas etilen. Hal ini dapat membantu proses pematangan secara alami yang di bantu dengan keberadaan hormone yang ada di dalam buah buahan itu sendiri.
2. Membantu dalam kerontokan daun dedaunan – Adanya keberadaaan gas etilen ini membantu daun dedaunan untuk meranggas atau menggugurkan daunnya. Beberapa tanaman di nilai penting untuk melakukan ini sebagai upaya untuk mengurangi penguapan.
3. Membuat gugurnya kelopak buah – Gas etilen ini sebenarnya yang bekerja dalam mengirimkan sinyal pada manusia bahwa buah tanaman yang di tunggu tunggu sudah masak. Bagaimana caranya? Gas etilen akan membuat bunga bermekaran di mana mana. Kemudian gas etilen akan membuat kelopak kelopak bunga dan buah jatuh dari tanaman. Jika seorang pengamat tanaman, maka ia akan paham dan menerima sinyal ini. Jika di biarkan terlalu lama, di khawatirkan buah buahan tersebut menjadi terlalu matang atau membusuk.
Hornon ini sangat erat kaitannya dalam proses organogenesis atau di kenal dengan mendiferensiasi organ-organ tanaman agar tumbuh dan berkembang sesuai dengan alat spesifiknya. Hal ini berkaitan dengan kinerja organ tumbuhan agar lebih baik. Manfaat dari hormone kalin adalah :
1. Rizokalin – Manfaat dari pertama dari kalin adalah mampi dalam pengorganogenesiskan rizo atau di kenal dengan akar. Hal ini bermaksud agar bentuk akar lebih sempurna.
2. Kaulokalin – Dari namanya sudah kelihatan, bahwa tanaman dengan keberadaan hormone ini akan membantu perkembangan. Misalnya dalam bentuk organogenesis batang. Sehingga batang bisa tumbuh dengan baik dan cepat
3. Fitokalin- Fito merupakan nama lain yang biasa di kenal oleh kancah daun dedaunan. Keberadaan hormone kalin di sini dalam fitokalin adalah membantu untuk mempengaruhi pertumbuhan daun agar lebih hijau dan baik
4. Antokalin – Di namakan antokalin karena sangat pas untuk membantu diferensiasi bunga. Hal ini membantu bunga agar tumbuh secara baik, berkualitas, dengan warna yang menarik dan menantang.
Fungsi hormon asam absisat ini memiliki cara kerja yang cenderung berlawanan dengan beberapa hormon lainnya. Contohnya pada hormone giberelin dan hormon auksin. Berikut ini adalah beberapa manfaat yang ada peroleh dalam tanaman yang bekerja sebagai hormon asam abisat :
1. Menjaga dan mempertahankan tumbuhan – Salah satu manfaat penting dari hormone ini adalah membantu untuk menjaga dan mermpertahankan tanaman. Fugsinya agar bebas dari tekanan yang berasal dari lingkungan bebas yang sifatnya bisa merusak
2. Aktif dalam proses penuaan – Jika tadi di sebutkan bahwa hormone absisat memiliki pendapat lain. Yakni menghambat terjadinya penuaan dalam tanaman agar sifat masih terlalu muda.
3. Membantu menggugurkan daun – Manfaat lain yang bisa anda peroleh dari hormone ini adalah membnatu untuk menggugurkan daun. Hal ini membantu agar tanaman bisa mengangi penguapan karena pengaruh cuaca panas.
4. Membantu dalam proses penutupan stomata – Layaknya manusia, tanaman juga memerlukan udara untuk bernafas. Hal ini membantunya agar tetap hidup di lingkungan ia tinggal. Fungsi stomata pada daun ini bekerja sebagai tempat pertukaran udara dalam tumbuhan, letaknya di daerah tepi daun. Kadang kala, tanaman tidak memerlukan udara yang terlalu banyak dalam membantu mengolah makanan. Untuk itu perlu di tutup dahulu agar tidak mengganggu aktivitas tumbuhan. Dalam hal ini, di perlukan hormone asam absisat untuk bekerja
Menjadi hormone yang bekerja dalam sistem trauma pada tumbuhan. Kejadian trama bahkan bisa di lihat dan di amati dari tingkah lakunya. Membantu dalam mengatasi kerusakan jaringan yang memberikan manfaat dan fungsi asam traumalin adalah membantu tanaman mengatasi kerusakan jaringan. Caranya adalah dengan melakukan regenerasi sel yang sudah tidak layak, atau sudah tua. Sehingga jaringan selalu dalam tampilan baik dan berkualitas.
Baca juga artikel biologi lainnya :
Definisi dari pupuk ialah bahan yang dijadikan sebagai penambah pada sebuah media tanam untuk membantu…
Pupuk berbahan organik menjadi satu-satunya input yang bisa diberikan ke dalam lahan sawah. Konsentrasi nutrisi…
Sebelum membahas tentang manfaat Bioteknologi, ada baiknya kita paham duluapa itu Bioteknologi. Secara umum Bioteknologi…
Definisi dari red tide merupakan kejadian yang terjadi secara alami pada air laut yang mengalami…
Definisi dari red tide ialah fenomena dimana ditemukan perkembangan jumlah fitoplankton yang sangat drastis berkali…
Dr Roslan Yusni Hasan atau Ryu Hasan selaku pakar neurologi mengatakan, dalam menjawab mengenai LGBT…