Ciri-Ciri Hewan Invertebrata Terlengkap Beserta Penjelasannya

Hewan InvertebrataSecara umum, ciri-ciri hewan invertebrata adalah hewan yang tidak memiliki tulang belakang sedangkan ciri-ciri hewan vertebrata adalah hewan yang memiliki tulang belakang.

Keduanya yaitu contoh hewan vertebrata dan contoh hewan invertebrata memiliki perbedaan yang signifikan. Masing-masing tipe memiliki karakteristinya tersendiri. Oleh karena itu, kali ini dosen biologi akan menyampaikan kepada anda bagaiman ciri-ciri hewan invertebrata.

1. Termasuk kategori hewan dapat berpindah

Hewan invertebrata bersamaan dengan hewan invertebrata bisa dikategorikan ke dalam makhluk hidup yang bergerak. Kemampuannya untuk bergerak memungkinkan hewan ini dapat berpindah tempat. Cara hewan invertebrata untuk berpindah tempat pun menggunakan alat bantu menggunakan alat gerak yang ada dalam tubuh hewan invertebrata.

2. Ada 2 (dua) jaringan dalam kelompok filum invertebrata

Berdasarkan jaringan dalam kelompok filumnya, hewan invertebrata terbagi ke dalam 2 (dua) kelompok meliputi

  • Parazoa adalah tubuh hewan invertebrata yang tidak memiliki jaringan.
  • Eumetazoa adalah tubuh yang sudah membentuk simetri radial dan simetri bilateral. Pada simeteri radial, tubuh hewan invertebrata berbentuk memiliki bagian atas (dorsal) dan bagian bagah (ventral) tetapi tidak memiliki tubuh bagian depan (anterior) dan bagian belakang (posterior). Sedangkan simetri bilateral adalah hewan invertebrata yang termasuk ke dalam eumetazoa yang memiliki tubuh hanya bagian depan (anterior) dan bagian belakang (posterior) saja.

3. Ada 2 (dua) kelompok lapisan pada embrio hewan invertebrata

Pada kelompok lapisan embrio hewan invertebrata ada 2 (dua) kelompok hewan invertebrata meliputi

Hewan diploblastik adalah hewan yang memiliki 2 (dua) lapisan embrio.

Hewan triploblastik adalah hewan yang memiliki 3 (tiga) lapisan embrio. Hewan triploblastik dibedakan menjadi 3 kelompok lagi berdasarkan rongga tubuhnya (selom) meliputi aselomata, pseudoselomata dan selomata.

  • Aselomata adalah hewan yang tidak mempunyai rongga tubuh pada hewan triploblastik.
  • Pseudoselomata adalah hewan yang memiliki rongga semu pada hewan triploblastik.
  • Selomata adalah rongga tubuh sejati pada hewan triploblastik.

4. Sistem rangka terdiri dari cangkang luar dan eksoskeleton (rangka luar)

Sistem rangka pada hewan invertebrata adalah membantu hewan invertebrata untuk bisa memiliki bentuk.

5. Penutup tubuh ditutupi oleh protein keras berlilin

6. Ada 8 (delapan) filum dalam sistem klasifikasi hewan invertebrata.

Pada hewan invertebrata ada 8 (delapan) filum dalam sistem klasifikasi hewan invertebrata. Adanya pengelompokkan menjadi 8 (delapan) filum pada hewan invertebrata dapat dilihat dari perbedaan bentuk tubuh dari masing-masing anggota filum. Berikut ini filum yang ada dalam sistem klasifikasi hewan invertebrata meliputi porifera, coelenterata, platyhelminthes, nemathelminthes, annelida, mollusca, arthopoda dan echinodermata.

  • Porifera adalah hewan yang memiliki tubuh berpori.
  • Coelenterata adalah hewan yang memiliki tubuh berongga
  • Platyhelminthes adalah hewan yang memiliki tubuh pipih
  • Nemathelminthes adalah hewan yang memiliki tubuh gilig atau silindris
  • Annelida adalah hewan yang memiliki tubuh bulat memanjang dan beruas-ruas
  • Mollusca adalah hewan yang memiliki tubuh lunak namun sebagian hewan molusca memiliki cangkang untuk menutupi tubuh lunaknya tersebut
  • Arthopoda adalah hewan yang memiliki tubuh yang beruas-ruas
  • Echinodermata adalah hewan yang memiliki tumbuh yang dipenuhi oleh duri

7. Hewan invertebrata memiliki susunan saraf di bawah saluran pencernaan

8. Susunan organ-organ dalam tubuh invertebrata masih sederhana

Susunan tubuh invertebrata yang masih sangat sederhana menunjukkan bahwa ada beberapa organ tubuh yang dimiliki atau tidak dimiliki oleh hewan invertebrata jika dibandingkan dengan klasifikasi hewan vertebrata lainnya.

9. Berkembang biak dengan seksual atau aseksual

Perkembangbiakan hewan invertebrata agar tetap berkembang spesiesnya dengan cara seksual dan aseksual. Dengan demikian individu hewan invertebrata bisa melakukan dengan dan/atau tanpa adanya pertemuan antara sel sperma dari individu jantan dan sel telur dari individu betina.

Dengan mengetahui ciri-ciri hewan invertebrata dan ciri-ciri hewan vertebrata, tentukan kalian akan lebih mudah untuk membedakan keduanya. Setelah kalian mengetahui ciri-ciri dari hewan invertebrata dan ciri-ciri hewan vertebrata, kalian bisa mempelajari klasifikasi dari hewan vertebrata dan hewan invertebrata untuk memperdalam pengetahuan kalian. Belajar biologi jadi asik dan menyenangkan bersama dosen biologi. Selamat belajar.