5 Dampak Pestisida Bagi Manusia yang Berakibat Fatal

Pestisida adalah bahan yang ditambahkan pada tanaman yang terserang hama dan penyakit. Beberapa pestisida memiliki 2 (dua) jenis menurut bahan yang terkandungnya yaitu pestisida alami dan pestisida kimia. Adapun bentuk pestisida bermacam-macam mulai dari bentuk cair dan padat. Kali ini dosen biologi akan menjelaskan beberapa dampak pestisida bagi manusia.

Setiap hal dalam kehidupan tentunya memiliki dampak tersendiri. Pembahasan kali ini cukup menarik karena dosen biologi akan membahas dari sisi positif dan negatif dari dampak pestisida bagi manusia. Berikut ini dampak pestisida bagi manusia yang dapat ditimbulkan baik dari sisi positif dan negatifnya. Baca : upaya menjaga keseimbangan lingkungan.

1. Bertambah Ilmu Pengetahuan Baru

Teknik mengurangi atau menghilangkan hama dan penyakit pada tanaman merupakan satu ilmu baru disamping petani mengetahui bagaimana cara bercocok tanam yang baik pada tanaman yang ditanamnya. Dengan petani menggunakan pestisida dalam perawatan tanaman yang ditanamnya maka petani akan lebih banyak mengetahui ilmu baru mengenai pestisida.

Beberapa hal yang bisa petani peroleh adalah mengetahui bentuk dan jenis bahan pembuatan pestisida, petani mengetahui penggunaan pestisida untuk mengurangi atau menghilangkan hama dan penyakit apa saja dan petani dapat mengetahui beberapa alternatif selain penggunaan pestisida dalam mengurangi hama dan penyakit pada tanaman yang ditanam oleh petani.

2. Berpengaruh pada Biaya Perawatan Tanaman

Biaya perawatan tanaman memang menentukan dalam biaya produksi tanaman. Apalagi anda yang bertanam dengan tujuan menghasilkan nilai ekonomi tambahan dari tanaman. Biaya perawatan bisa meningkat dan menurun tergantung pada kondisinya. Pada saat hama dan penyakit yang menyerang sedikit maka biaya untuk penggunaan pestisida bisa berkurang.

Namun ketika hama dan penyakit menyerang dalam jumlah yang banyak maka biaya yang diperlukan akan lebih meningkat. Hal ini merupakan dampak penggunaan pestisida secara negatif. Oleh karena itu petani perlu memperkirakan anggaran dana yang tepat agar biaya produksi tidak membengkak.

3. Ada Perubahan Pada Hasil Panen

Perubahan hasil panen pada penggunaan pestisida bisa terjadi. Dampaknya bisa membuat hasil panen meningkat atau menurun. Hal ini tergantung pada keberhasilan pestisida mengurangi hama dan penyakit tanaman anda. pada tanaman yang berhasil dihilangkan hama dan penyakitnya maka hasil panen meningkat sedangkan penggunaan pestisida yang tidak tepat bisa menyebabkan hama dan penyakit bertambah sehingga hasil panen berkurang.

4. Berpotensi Mengkonsumsi Pestisida

Saat konsumen tidak perhatian terhadap asal makanan yang mereka peroleh bagaimana prosesnya bisa menyebabkan potensi mengkonsumsi pestisida. Apabila dibandingkan dengan konsumen yang memperhatikan produk makanan mereka berasal. Beberapa produk dipasaran ada yang memiliki label organik dan ada yang tidak. Jika anda membeli produk yang tidak berlabel organik, anda akan lebih mudah berpotensi mengkonsumsi pestisida.

Adapun faktor beberapa tanaman ada yang mudah menyerap pestisida dan ada yang tidak. Oleh karena itu konsumen bisa mencegahnya dengan cara mencuci bersih produk makanan anda, mengupas bagian kulit buah dan sayur apabila anda tidak membeli produk organik dan memilih produk organik untuk mencegah potensi mengkonsumsi pestisida. Baca : manfaat biologi di bidang pertanian.

5. Sistem Pernapasan Terganggu

Dalam pengaplikasiannya pestisida memiliki beberapa bau yang tidak sedap dan dampak negatif  seperti sesak napas, pilek, batuk, dan sakit tenggorokan serta dampak negatif lain bagi sistem pernapasan pada manusia. Oleh karenanya dalam setiap melakukan aplikasi pestisida petani sering menggunakan penutup atau masker agar tidak menganggu sistem pernapasannya. Adapun faktor aplikasi pestisida yang tidak sebentar pastinya akan menganggu sistem pernapasan jika tidak menggunakan penutup atau masker selama kegiatan aplikasi pestisida pada tanaman.

Sekian informasi dosen biologi mengenai dampak pestisida bagi manusia. Semoga dapat memberikan ilmu pengetahuan baru bagi anda semua. Belajar biologi jadi asik dan menyenangkan bersama dosen biologi.