Hello sobat semua, masih membahas seputar anatomi pada tubuh manusia ya sobat. Namun agak berbeda dengan pembahasan sebelumnya ya sobat seperti tulang bagian kepala atau pun tulang bagian wajah, karena yang akan menjadi tema atau topik pembahasan kita pada kesempatan kali ini adalah mengenai tulang gelang bahu. Apakah sobat semua sudah paham dan menegrti akan apa itu tulang gelang bahu, letaknya di tubuh anda sebelah mana, fungsinya apa?
Nah jika sobat semua belum mengetahuinya secara detail, ada baiknya pada kesempatan kali ini sobat semua menyimak ulasan berikut ini, karena pada artikel ini penulis akan menjelaskannya secara gamblang buat anda semua agar anda bisa lebih banyak mengetahuinya. Yuk sobat, langsung saja kita bahas ulasan berikut ini dengan seksama.
Seperti yang sudah kita ketahui bersama, bahwasanya tubuh kita terdiri atau pun disusun oleh banyak susunan tulang penyusun rangka manusia yang memiliki bentuk, jenis, dan fungsinya masing – masing. Setuju ya sobat. Nah salah satu tulang yang dimaksud adalah tulang gelang bahu. Berikut ini ulasan selengkapnya.
Adapun tulang gelang bahu disebut juga dengan sebutan klavikula dan juga scapula atau pun dengan kata lain disebut juga dengan tulang belikat dan selangka. Selain itu, tuakng gelang bahu ini disebut juga dengan tulang pectoral bahu. Gelang bahu, yaitu persendian yang menghubungkan lengan dengan badan.
Seperti yang sudah penulis jelaskan di atas, bahwasannya tulang gelang bahu tersebut dibentuk oleh tulang scapula ( tulang belikat ) dan kalvikula ( tulang selangka ). Berikut penjelasannya masing – masing bagian untuk anda.
- Tulang Belikat ( Tulang Scapula )
Tulang belikat (tulang scapula) terdapat di bagian punggung sebelah luar, mempunyai 1 sampai dengan 8 buah tukang iga, sebelah atasnya mempunyai bagian yang disebut dengan spina scapula yang berukuran besar, berbentuk segitiga dan juga cenderung pipih, terletak pada ruas tulang belakang dari tulang rusuk.
Adapun untuk sebelah atas dan bawah dari spina dan scapula terdapat sebuah daratan yang berbentuk seperti melekuk yang disebut juga dengan fosa supra scapula ( sebelah atas ) , dan fona indra scapula ( sebelah bawah ). Sedangkan untuk ujung dari spina scapula ini dibagian bahu membentuk seperti taju yang disebut akromion dan juga berhubungan langsung dengan klavikula dengan perantara persendian.
- Tulang Selangka ( Klavikula )
tulang selangka ini berbentuk seperti huruf “ S “ berhubungan dengan tulang lengan atas ( humerus ) untuk membentuk persendian yang menghasilkan gerakan lebih bebas, ujung yang satu berhubungan dengan tulang dada, sedangkan ujung lainnya berhubungan dengan tulang belikat. Bagian yang berhubungan dengan sternum disebut ekstrimitas sternalis dan juga bagian yang berhubungan dengan acromion disebut dengan ekstrimitas akrominalis.
Sedangkan untuk fungsi tulang gelang bahu itu sendiri antara lain sebagai berikut sobat, bisa anda simak penjelasannya di bawah ini :
- Sebagai tulang yang berfungsi untuk tempat melekatnya sejumlah otot yang memungkinkan terjadinya gerakan pada sendi.
- Meneruskan gerakan dari anggota gerak atas menuju ke kerangka tubuh ( aksial ).
- Sebagai pengganjal untuk menjauhkan anggota gerak atas dari bagian dada supaya lengan dapat bergerak leluasa.
Sebagai tambahan informasi aja nih sobat, pada tubuh manusia terdapat 206 tulang dengan fungsi yang berbeda sesuai letak dan bentuknya. Sekian informasi yang bisa penulis share mengenai tulang gelang bahu pada kesempatan kali ini ya sobat. Penulis berharap artikel ini bermanfaat bagi sobat semua yang sudah membacanya.
Sampai ketemu di artikel selanjutnya tentunya dengan pembahasan yang tidak kalah menarik dari pembahasan kali ini ya sobat. Terima kasih sudah berkunjung dan meluangkan waktu untuk membaca artikel kali ini. Jangan lupa untuk terus mengikuti perkembangan artikel – artikel menarik dari saya yang lainnya ya sobat. Salam hangat selalu dari penulis.